- Back to Home »
- Tutorial »
- Tutorial Membuat Gambar Hitam Putih Pada Coreldraw X7
Posted by : Syaifullah Ardi Rallial
Rabu, 08 April 2020
Tutorial Cara Membuat gambar vektor ataupun hitam putih pada aplikasi coreldraw x7 cukup mudah dan semua bisa untuk membuatnya.namun dalam hal ini perlu diperhatikan beberapa pint-point dalam pembuatannya agar lebih faham bagaimana cara pembuatan gambar tersebut.
Berikut Langkah-langkah yang harus dilakukan..!
1. Buka Aplikasi Coreldraw x7 yang sudah disiapkan
2. Setelah aplikasi terbuka buatlah dokumen baru ataupun jendela baru ( File - New )
3. Lakukan import foto atau gambar yang ingin di jadikan media ( file - import )
4. Setelah gambar terbuka langkah selanjutnya adalah cari menu dengan nama B-Spline.
5. Setelah itu mulailah untuk menuntun cursor mengikuti lekuk wajah dan gambar sesuai yang kalian inginkan.
buat desain garis tersebut sampai membentuk gambar yang di ingikan.
6. Setelah selesai dan gambar sudah sempurna anda bisa menghapus gambar utama yang tadi di jadikan bahan untuk pembuatan vektor tersebut.
7. Kemudian pilih menu ( file - eksport ) untuk meng eksport gambar yang telah di buat. maka akan muncul gamabr seperti ini.
8. Pilih format penyimpanan pada gambar bisa berupa " Jpg ataupun PNG " sesuaikan dengan kebutuhan dan keinginan. setelah selesai klik Eksport untuk mengeksport gambar yang dibuat. sehingga muncul tampilan di bawah ini.
9. Langkah terakhir adalah klik tombol Ok pada bagian bawah layar.
10. Selesai dan anda bisa melihat hasilnya di file penyimpanan yang telah di atur tadi.
Selamat mencoba