Archive for 2020

Contoh RPP Kelas 2 k13 lengkap versi 2 lembar

 RPP 2 Lembar Untuk SD kelas 2 semester 1 dan 2

 Berikut saya bagikan Contoh RPP 2 Lembar untuk SD Kelas 2 Revisi Terbaru ini yang terdiri dari tema 1,2,3,4 Sub tema 1 , 2 , 3, dan 4 untuk semester 1 (ganjil) dan 5,6,7,dan 8 Untuk semester genap ( 2 ) Tahun 2020 sebagai salah satu acuan Bapak /Ibu Guru ketika akan menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Kurikulum 2013 sesuai Permendikbud No. 14 Tahun 2019 dengan 3 komponen inti.

 


Rpp Merupakan salah satu perangkat pembelajaran yang selalu di cari dan di buat oleh para dewan guru sebaga acuan dalam melaksanakan proses pembelajaran, namun dengan format RPP yang normal dengan semua komponen nya dapat membuat guru bingung dalam menyusun nya dikarenakan jumlah yang begitu banyak, dan juga dapat membuang banyak waktu dalam menyusunnya. Nah disini Saya ingin membantu bapak ibu semua untuk lebih memudahkan dalam membuat perangkat pembelajaran terutama RPP dengan menggunakan 3 komponen penilaian saja dan hanya dibutuhkan kurang lebih 2 sampai 4 lembar per tiap pembelajaran, nah ini bakal memudahkan bapak ibu semua juga dapat lebih menghemat waktu ya...

Nah untuk dapat memiliki File contoh RPP kelas 2 K13 2 lembar untuk semester 1 dan 2 silahkan Bapak Ibu Klik LINK yang ada di bawah ini...Semoga bermanfaat....

RPP Kelas 2 Semester 1 ( Ganjil )

RPP Tema 1...............................Download

RPP Tema 2...............................Download

RPP Tema 3...............................Download

RPP Tema 4...............................Download

 

RPP Kelas 2 Semester 2 ( Genap )

RPP Tema 5...............................Download

RPP Tema 6...............................Download

RPP Tema 7...............................Download

RPP Tema 8...............................Download

Contoh RPP k13 kelas 1 SD ( 2 Lembar )

 

 RPP 2 Lembar Untuk SD kelas 1 semester 1

 Berikut saya bagikan Contoh RPP 2 Lembar untuk SD Kelas 1 Revisi Terbaru ini yang terdiri dari tema 1,2,3,4 Sub tema 1 , 2 , 3, dan 4 untuk semester 1 (ganjil) Tahun 2020 sebagai salah satu acuan Bapak /Ibu Guru ketika akan menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Kurikulum 2013 sesuai Permendikbud No. 14 Tahun 2019 dengan 3 komponen inti.

 

Rpp Merupakan salah satu perangkat pembelajaran yang selalu di cari dan di buat oleh para dewan guru sebaga acuan dalam melaksanakan proses pembelajaran, namun dengan format RPP yang normal dengan semua komponen nya dapat membuat guru bingung dalam menyusun nya dikarenakan jumlah yang begitu banyak, dan juga dapat membuang banyak waktu dalam menyusunnya. Nah disini Saya ingin membantu bapak ibu semua untuk lebih memudahkan dalam membuat perangkat pembelajaran terutama RPP dengan menggunakan 3 komponen penilaian saja dan hanya dibutuhkan kurang lebih 2 sampai 4 lembar per tiap pembelajaran, nah ini bakal memudahkan bapak ibu semua juga dapat lebih menghemat waktu ya...

Nah untuk dapat memiliki File contoh RPP kelas 1 K13 2 lembar silahkan Bapak Ibu Klik LINK yang ada di bawah ini...Semoga bermanfaat....

RPP Tema 1 subtema 1,2,3,4.....

Rpp Tema 1 Sub tema 1........Download

 Rpp Tema 1 Sub tema 2........Download

 Rpp Tema 1 Sub tema 3........Download 

  Rpp Tema 1 Sub tema 4........Download

RPP Tema 2 subtema 1,2,3,4..... 

Rpp Tema 2 Sub tema 1........Download 

Rpp Tema 2 Sub tema 2........Download

Rpp Tema 2 Sub tema 3........Download

Rpp Tema 2 Sub tema 4........Download

RPP Tema 3 subtema 1,2,3,4.....

Rpp Tema 3 Sub tema 1........Download

Rpp Tema 3 Sub tema 2........Download

Rpp Tema 3 Sub tema 3........Download

Rpp Tema 3 Sub tema 4........Download

RPP Tema 4 subtema 1,2,3,4..... 

Rpp Tema 4 Sub tema 1........Download

Rpp Tema 4 Sub tema 2........Download

Rpp Tema 4 Sub tema 3........Download

Rpp Tema 4 Sub tema 4........Download

 

 Download Juga Rpp Tema 5,6,7,8 Semester 2

 RPP Tema 5..............Download

 RPP Tema 6 ..............Download

RPP Tema 7................Download

RPP Tema 8...............Download

Pengibaran Sang Merah Putih Pada Peringatan HUT RI Ke 75 Lembaga Ma'arif 2 NH Adirejo

 Pengibaran Sang Merah Putih Oleh Petugas PASKIBRA Lembaga Pendidikan Ma'arif 2 NH Adirejo

 

Sang Merah Putih Siap Di kibarkan

 Ardi Creation - Peringatan HUT RI Ke 75 Tahun ini merupakan Peringatan yang cukup membuat kita sedih dikarenakan dalam peringatan HUT RI ini berbarengan dengan merebaknya Virus Corona yang cukup mengguncang seluruh dunia karena dianggap sebagai virus yang mematikan. hampir setiap tempat bahkan setiap kota dilakukan penutupan akses serta dilarang melaksanakan kegiatan apapun guna memutus rabtai penyebaran virus covid 19 ini. tidak terlepas juga dengan Indonesia yang juga merupakan zona lintasan virus covid 19 ini sehingga semua aktifitas hampir seluruhnya di hentikan begitu pun juga dengan kegiatan-kegiatan lain yang membuat kerumunan ataupun tempat berkumpulnya orang.

salah satu kegiatan yang seharusnya selalu di laksanakan setiap Memperingati HUT RI dengan melaksanakan Upacara Pengibaran Bendera Kebangsaan pun juga harus di tiadakan dan mungkin ada beberapa daerah yang masih merupakan zona aman lah yang bisa melaksanakan pengibaran bendera ini namun itupun juga harus mematuhi protokol kesehatan dan tidak diperbolehkan untuk terlalu banyak orang.

terlihat pada upacara pengibaran sang merah putih di Istana Negara yang biasanya dilakukan secara meriah dan juga apik pun juga harus mengibarkan dan melaksanakan upacara secara simbolis hanya beberap orang yang mengibarkannya.

namun terlepas dari itu semua Lembaga Pendidikan Ma'arif 2 NH Adirejo yang berada di kecamatan Jabung Kabupaten Lampung timur pun juga tidak mau ketinggalan dalam merayakan hari jadi Negara ini dan juga melaksanakan Kegiatan Upacara, walaupun dengan kondisi covid 19 namun dikarenakan lokasi yang masih merupakan zona hijau atau zona aman maka lembaga ini melaksanakan upacara dalam lingkup lembaga dan di ikuti seluruh siswa dan guru yang berada di lembaga tersebut.

 


 dengan penuh semangat dan rasa kemerdekaan yang tinggi seluruh peserta dan petugas mengikuti upacara secara khidmat dan semangat, upacara dilakukan dengan protokol kesehatan yaitu menjaga jarak  dan setelah upacara selesai pun semua peserta langsung di bubarkan dan diperkenankan pulang. setelah upacara dilaksanakan diadakan foto bersama semua pasukan pengibar bendera sebagai bentuk rasa cinta dan juga tanggung jawab kepada NKRI bahwa dalam masa pandemi yang sekarang ini kita tetap harus menjalankan semua kegiatan yang berkaitan dengan negara salah satunya dengan melaksanakan upacara Pengibaran bendera walaupun dengan kondisi apapun karena harapan kita semua bahwa bendera kebangsaan MERAH PUTIH Harus terus berkibar di langit Nusantara .

Klasifikasi Makhluk Hidup

Klasifikasi Makhluk Hidup


Ardicreation - Klasifikasi Makhluk Hidup

Halo Teman-teman semua, Hari ini kita akan belajar tentang Klasifikasi Makhluk Hidup. Apa sih yang teman-teman semua pahami tentang Klasifikasi Makhluk Hidup ?. mari kita pelajari bersama- sama yaaa..!

Seperti yang kita ketahui bersama bahwa di dunia ini tidak ada makhluk yang tercipta sama persis, bahkan kalau kita bisa melihat anak kembar pun memiliki persamaan dan perbedaan. Setiap Makhluk hidup memiliki ciri khas masing-masing yang tidak di miliki oleh makhluk hidup lainnya. 
di dunia ini terdapat tidak kurang dari 500 juta macam spesies yang memiliki ciri-ciri yang beraneka ragam  diantaranya dapat kita lihat dari ukuran tubuh, bentuk tubuh, wrna dan lain sebagainya. semua makhluk hidup di kelompokkan berdasarkan beberapa jenis dan pengelompokan makhluk hidup tersebut lah yang sering kita sebut dengan klasifikasi makhluk hidup.

pada sistem klasifikasi, makhluk hidup dikelompokkan secara sistematis dan bertahap. dan perlu kita pahami bersama bahwa Cabang ilmu biologi yang mengkaji pengelompokan makhluk hidup ini disebut dengan ilmu TAKSONOMI. 

Ada beberapa macam Klasifikasi yang sampai sekarang ini kita kenal. diatntaranya 
1.  Klasifikasi sistem Alami
2. Klasifikasi sistem Buatan
3. Klasifikasi sistem filogenetik

klasifikasi ketiga yaitu sistem filogenetik mengalami berbagai perkembangan diantaranya adalah :
a. Sistem dua kingdom
b. Sistem tiga kingdom
c. Sistem Empat kingdom
d. Sistem lima kingdom
e. Sistem enam kingdom

Seorang ahli bernama Linnaeus melakukan klasifikasi makhluk hidup dengan mengelompokkan nya menjadi kelompok besar dan kelompok kecil dan masing-masing kelompok diberikan istilah khusus untuk membedakan antara satu tingkat ke tingkat lainnya. tingkatan ( takson ) yang digunakan oleh linaeus adalah sebagai berikut .

a. Kingdom           ( Kerajaan/dunia )
b. Phylum/Divisio ( Filum/division/keluarga besar )
c. Class                  ( Kelas )
d. Ordo                  ( Bangsa )
e. Familia              ( Suku )
f. Genus                 ( Marga )
g. Spesies              ( Jenis ) 

 Untuk lebih jelasnya disini ada diagram Takson pengklasifikasian makhluk hidup.

Diagram Tingkatan Klasifikasi Makhluk hidup
 Tingkatan kerajaan sampai ke spesies di tentukan berdasarkan persamaan ciri makhluk hidup yang paling umum ke ciri yang paling khusus. Dengan demikian semakin kebawah perbedaan ciri makhluk hidup yang di kelompokkan akan menjadi semakin sedikit.
      Kerajaan ( kingdom ) terdiri atas beberapa Filum ( Phylum / devision ), Filum/devision terdiri atas beberapa Kelas ( Class ), Kelas terdiri dari beberapa Bangsa ( Ordo ), Bangsa ( ordo ) terdiri dari beberapa Suku ( Familia ), Suku ( Familia) terdiri dari beberapa Marga ( Genus ), dan Genus terdiri dari beberapa Spesies. berdasarkan hal tersebut diatas dapat disimpulkan bahwa Spesies Sendiri merupakan tingkatan klasifikasi dengan jumlah anggota paling sedikit .

adapun pengertian dari urutan tingkat takson dalam klasifikasi adalah sebagai berikut . 

a. Spesies ( jenis )
    Spesies merupakan takson yang menjadi satuan atas unit dasar klasifikasi. Dua organisme atau lebih dimasukan dalam satu spesies yang sama jika organisme-organisme tersebut dapat melakukan perkawinan dan menghasilkan keturunan yang fertil ( keturunan yang dihasilkan dapat kawin dengan sesamanya dan dapat menghasilkan anak. )
b. Genus ( Marga )
    genus merupakan tingkatan takson yang memiliki bebrapa spesies sebagai anggotanya.
c. Famili ( Suku )
    Famili adalah tingkatan takson yang anggotanya terdiri dari beberapa Genus ( marga ).
d. Ordo ( Bangsa )
    ordo adalah tingkatan takson yang menghimpun beberapa Famili.
e. Kelas ( class)
    kelas merupakan beberapa Ordo yang memiliki persamaan Ciri dan di jadikan satu dalam satu kelas.
f. Filum ( divisio )
   filum merupakan tingkatan takson yang menghimpun beberapa kelas yang memiliki persamaan ciri -ciri . biasanya Filum digunakan untuk menunjukkan takson hewan dan divisio digunakan untuk menunjukan takson tumbuhan. 
g. Kingdom( Kerajaan )
    kingdom merupakan tingkatan tertinggi dalam proses pengklasifikasian makhluk hidup. semua hewan di masukkan kedalam satu kingdom ( kerajaan ) Animalia sedangkan Semua Tumbuhan dimasukkan ke dalam Kingdom ( kerajaan ) Plantae.

nah teman-teman dari beberapa materi diatas dapat kita pelajari sedikit demi sedikit tentang apa itu klasifikasi makhluk hidup serta macam-macam klasifikasi dan juga tingkatannya. semoga dengan artikel ini kita semua dapat lebih memahami tentang klasifikasi makhluk hidup itu sendiri.




Kumpulan Contoh Makalah dan Karya Ilmiah untuk tugas di rumah

Kumpulan Makalah dan Karya Ilmiah


Makalah ataupun Karya Ilmiah memang sering di jadikan salah satu bentuk Tugas dalam setiap jenjang pendidikan terutama tingkatan SMA. terlebih lagi biasanya karya ilmiah ataupun makalah di buat untuk menyelesaikan tugas individu yang di programkan tiap mata pelajaran di sekolah. tujuannya agar para siswa dapat lebih kreatif dalam mencari informasi yang ada serta melatih keterampilan IPTEK dari para siswa.

Akhir-akhir ini dunia pendidikan sedang di hebohkan dengan kemunculan virus Covid - 19 yang sampai memberikan dampak yang cukup signifikan kepada sekolah-sekolah sehingga harus meliburkan siswa-siswinya dalam rangka memutus rantai perkembangan virus ini. 

namun walaupun sekolah memberikan libur kepada siswa-siswa nya namun tidak dengan libur semata melainkan diberikan tugas-tugas terstruktur yang harus dikerjakan siswa di rumah masing-masing selama proses belajar dirumah. salah satunya adalah dengan memberikan tugas membuat suatu makalah ataupun karya ilmiah. Maka dari itu disini admin ingin berbagi sedikit tentang beberapa tugas seputar makalah ataupun karya ilmiah.

dibawah ini adalah beberapa contoh Karya ilmiah ataupun makalah yang bisa menjadi referensi teman-teman dalam mengerjakan tugas selama dirumah.







Semoga beberapa contoh diatas dapat memberikan sedikit informasi buat teman-teman dan semoga bermanfaat.
jangan jadikan Tugas sekolah sebagai cambuk penghalang namun jadikan tugas sekolah sebagai metode dalam mengembangkan pengetahuan serta keterampilan .



Tutorial Membuat Gambar Hitam Putih Pada Coreldraw X7


Tutorial Cara Membuat gambar vektor ataupun hitam putih pada aplikasi coreldraw x7 cukup mudah dan semua bisa untuk membuatnya.namun dalam hal ini perlu diperhatikan beberapa pint-point dalam pembuatannya agar lebih faham bagaimana cara pembuatan gambar tersebut.

Berikut Langkah-langkah yang harus dilakukan..!

1. Buka Aplikasi Coreldraw x7 yang sudah disiapkan
2. Setelah aplikasi terbuka buatlah dokumen baru ataupun jendela baru ( File - New )
3. Lakukan import foto atau gambar yang ingin di jadikan media ( file - import )


4. Setelah gambar terbuka langkah selanjutnya adalah cari menu dengan nama B-Spline.

5. Setelah itu mulailah untuk menuntun cursor mengikuti lekuk wajah dan gambar sesuai yang kalian inginkan.
buat desain garis tersebut sampai membentuk gambar yang di ingikan.


6. Setelah selesai dan gambar sudah sempurna anda bisa menghapus gambar utama yang tadi di jadikan bahan untuk pembuatan vektor tersebut.

7. Kemudian pilih menu ( file  -  eksport ) untuk meng eksport gambar yang telah di buat. maka akan muncul gamabr seperti ini.



8. Pilih format penyimpanan pada gambar bisa berupa " Jpg ataupun PNG " sesuaikan dengan kebutuhan dan keinginan. setelah selesai klik Eksport untuk mengeksport gambar yang dibuat. sehingga muncul tampilan di bawah ini.



9. Langkah terakhir adalah klik tombol Ok pada bagian bawah layar.

10. Selesai dan anda bisa melihat hasilnya di file penyimpanan yang telah di atur tadi.

Selamat mencoba




LAMBANG GERAKAN PRAMUKA DI INDONESIA

Ardi Creation -Lambang Gerakan Pramuka diciptakan oleh Sumardjo Atmodipuro (almarhum), seorang Pembina Pramuka yang aktif bekerja sebagai Pegawai Tinggi Departeman Pertanian. beliau adalah sosok dibalik pembuatan lambang gerakan pramuka di indonesia yang sampai sekarang ini kita kenal.
Ardi Creation - Logo gerakan pramuka indonesia
Lambang Gerakan Pramuka digunakan sejak tanggal 14 Agustus 1961 pada Panji-panji Gerakan Pramuka yang dianugerahkan kepada Gerakan Pramuka oleh Presiden republik Indonesia.Pemakaian lambang Gerakan Pramuka sebagai lencana dan penggunaannya dalam tanda-tanda, bendera, papan nama, dsb. diatur dalam Petunjuk-petunjuk Penyelenggaraan.Lambang Gerakan Pramuka berupa Gambar silhouette TUNAS KELAPA sesuai dengan SK Kwartir Nasional No. 6/KN/72 Tahun 1972, telah mendapat Hak Patent dari Ditjen Hukum dan Perundangan-undangan Departeman Kehakiman, dengan Keputusan Nomor 176634 tanggal 22 Oktober 1983, dan Nomor 178518 tanggal 18 Oktober 1983, tentang Hak Patent Gambar TUNAS KELAPA dilingkari PADI dan KAPAS, serta No. 176517 tanggal 22 Oktober 1983 tentang Hak Patent tuliasan PRAMUKA.
Uraian arti Lambang Gerakan Pramuka
    1. Buah kelapa/nyiur dalam keadaan tumbuh dinamakan “CIKAL”, dan istilah “cikal bakal” di Indonesia berarti: penduduk asli yang pertama yang menurunkan generasi baru.Jadi buah kelapa/nyiur yang tumbuh itu mengandung kiasan bahwa tiap Pramuka merupakan inti bagi kelangsungan hidup Bangsa Indonesia.
    2. Buah kelapa/nyiur dapat bertahan lama dalam keadaan yang bagaimanapun juga.
      Jadi lambang itu mengkiaskan bahwa tiap Pramuka adalah seorang yang rokhaniah dan jasmaniah sehat, kuat, ulet, serta besar tekadnya dalam menghadapi segala tantangan dalam hidup dan dalam menempuh segala ujian dan kesukaran untuk mengabdi tanah air dan bangsa Indonesia.
    3. Kelapa/nyiur dapat tumbuh dimana saja, yang membuktikan besarnya daya upaya dalam menyesuaikan dirinya dengan keadaan sekelilingnya.
      Jadi melambangkan, bahwa tiap Pramuka dapat menyesuaikan diri dalam masyarakat dimana dia berada dan dalam keadaan bagaiaman juga.
    4. Kelapa/nyiur tumbuh menjulang lurus keatas dan merupakan salah satu pohan yang tertinggi di Indonesia.Jadi melambangkan, bahwa tiap Pramuka mempunyai cita-cita yang tinggi dan lurus, yakni yang mulia dan jujur, dan ia tetap tegak tidak mudah diombang-ambingkan oleh sesuatu.
    5. Akar Kelapa/nyiur tumbuh kuat dan erat di dalam tanah.Jadi lambang itu mengkiaskan, tekad dan keyakinan tiap Pramuka yang berpegang pada dasar-dasar dan landasan-landasan yang baik, benar, kuat dan nyata ialah tekad dan keyakinan yang dipakai olehnya untuk memperkuat diri guna mencapai cita-citanya.
Kelapa/nyiur adalah pohon yang serba guna, dari ujung atas hingga akarnya.
Jadi lambang itu mengkiaskan, bahwa tiap Pramuka adalah manusia yang berguna, dan membaktikan diri dan kegunaanya kepada kepentingan Tanah air, Bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia serta kepada umat manusia.

 

SEJARAH SINGKAT PRAMUKA DUNIA DAN INDONESIA

Ardi Creation - Sejarah Pramuka





Ardi Creation - PRAMUKA merupakan singkatan dari Praja Muda Karana yang berarti anak anak muda yang suka berkarya.Gerakan Pramuka sebagai organisasi nonformal namun diakui di seluruh dunia, Sehingga Nama pramuka diberbagai negara sangat beragam. Berdirinya gerakan pramuka sampai saat ini dikarenakan dengan berpramuka diyakini dapat meningkatkan semangat nasionalisme dan cinta tanah air.  Gerakan Pramuka juga bertujuan untuk membentuk karakter dari anak bangsa yang bersikap Disiplin,Mandiri.Peduli Sesama dan menjadi tokoh tauladan bagi setiap orang.  semua itu tertuang dalam Kode Kehormatan anggota pramuka.

 Sejarah pramuka dunia
Pramuka di dunia pertama kali di pelopori oleh seorang pemuda yang bernama Lord baden powell, baden powell. Karena riwayat hidupnya yang di penuhi perjuangan dan berbagai pengalamannya  di alam terbuka, Baden powell di angkat sebagai Bapak pandu pramuka Dunia saat bersamaan dengan di adakannya jambore pertama kali di Dunia, Hal ini yang menjadi titik Sejarah Gerakan Pramuka. Baden powell yang bernama lengkap Robert Stephenson Smyth Baden Powell diangkat sebagai Letnan Jendral Tentara Inggris.
Pada tahun 1907 untuk pertama kalinya beliau mengadakan perkemahan pramuka di pulau Brown Sea, Inggris. Pada tahun 1908 baden powell menerbitkan sebuah buku yang berjudul " Scouting For Boys " yang berarti pramuka untuk laki laki , jadi pada awalnya beliau mengajarkan pramuka hanya untuk laki laki. Namun berkat bantuan adiknya, pramuka tidak hanya untuk laki laki namun juga untuk perempuan Pada Tahun 1912, Berkat bantuan adik baden powell , Agnes maka terbentuklah organisasi pramuka perempuan yang bernama " Girls Guides"Organisasi pramuka perempuan ini kemudian dikembangkan oleh istri beliau yakni Olave st ClairePada Tahun 1916, Terbentuklah pramuka untuk golongan siaga dengan nama CUB (anak srigala) pedoman kegiatan pramuka siaga berdasarkan buku yang diterbitkan oleh Rudyard Kipling 

Ardi Creation - Bapak pandu dunia
 Buku ini menceritakan tentang Mowgli si anak rimba yang dipelihara di hutan oleh induk serigala Pada Tahun 1918, beliau membentuk Golongan pramuka penegak atau Rover Scout bagi mereka yang telah berusia 17 tahun. Pada Tahun 1922 beliau menerbitkan buku Rovering To Success (Mengembara Menuju Bahagia). Buku ini menggambarkan seorang pemuda yang harus mengayuh sampannya menuju ke pantai bahagia.Pada Tahun 1920 diselenggarakan Jambore Dunia yang pertama di Olympia Hall, London. Beliau mengundang pramuka dari 27 Negara dan pada saat itu Baden Powell diangkat sebagai Bapak Pandu Sedunia (Chief Scout of The World )


Sejarah pramuka indonesia 

Di indonesia sebelumnya tidak ada penggunaan nama pramuka, karena pada saat itu pemerintah masih dipegang oleh pemerintahan Belanda.Setelah berita berkembangnya kegiatan pramuka yang telah dipelopori  baden powell tersebar luas. Hindia Belanda juga tertarik membuat kegiatan tersebut, Pemerintah belanda menggunakan nama "Nederlansd Indische Padvinders Verreniging  (NIPV) atau persatuan pandu pandu hindia-belanda " pada tahun 1916.  Namun kegiatan tersbut juga menarik perhatian tokoh tokoh nasional negeri ini, mereka mengerti bahwa dengan kegiatan dan pengorganisasian tersebut dapat dijadikan sebagai wadah untuk memperkuat rasa nasionalisme dan cinta tanah air. Sehingga muncul bermacam-macam organisasi kepanduan antara lain JPO (Javaanse Padvinders Organizatie) JJP (Jong Java Padvindery), NATIPIJ (Nationale Islamitsche Padvindery), SIAP (Sarekat Islam Afdeling Padvindery), HW (Hisbul Wathon).Dengan adanya larangan pemerintah Hindia Belanda menggunakan istilah Padvindery maka K.H.Agus Salim menggunakan nama Pandu atau Kepanduan.Dengan meningkatnya kesadaran nasional setelah Sumpah Pemuda, maka pada tahun 1930 organisasikepanduan seperti IPO, P K(Pandu Kesultanan), PPS (Pandu Pemuda Sumatra) bergabung menjadi KBI( Kepanduan Bangsa Indonesia )Pada tanggal 16 september 1951diputuskan berdirinya Ikatan Pandu Indonesia (IPINDO) sebagai suatu federasi. Pada 1953 Ipindo berhasil menjadi anggota kepanduan sedunia
Dalam peringatan Hari Proklamasi Kemerdekaan RI yang ke-10 Ipindo menyelenggarakan Jambore Nasional, bertempat di Ragunan, pasar minggu pada tanggal 10-20 Agustus 1955, Jakarta.Kemudian masa kepanduan terus berkembang dan istilah kepanduan berubah Menjadi GERAKAN PRAMUKA , Hari pramuka di indonesia di setujui pada 14 Agustus 1961 , hal ini berdasarkan pada beberpa keputusan
  • Pada tanggal 9 Maret 1961 di resmikan sebagai HARI TUNAS KELAPA yang di tanda tangai oleh Presiden RI Ir.Soekarno
Diterbitkannya Keputusan Presiden Nomor 238 Tahun 1961, tanggal 20 Mei 1961, tentang Gerakan Pramuka yang menetapkan Gerakan Pramuka sebagai satu-satunya organisasi kepanduan yang ditugaskan menyelenggarakan pendidikan kepanduan bagi anak-anak dan pemuda Indonesia















- Copyright © Ardi Creation -